Siapa yang tidak mengetahui gambar dibawah? Jika anda bermain game online seperti Lost Saga, dan Dragon Nest pasti anda mengetahuinya. Berikut ulasan tentang Nexon.
Kantor pusat dari Nexon Co., Ltd., ini ada di Tokyo, Jepang. Selain mengembangkan, mereka juga menerbitkan games gratis untuk dimanikan dalam PC atau secara online dalam ponsel. Kim Jung ju dan Jake adalah dua founder dari perusahaan ini. Mereka mendirikannya pada Bulan Desember tahun 1994 di Seoul, Korea Selatan, namun kemudian perusahaan mereka terdaftar di Tokyo Stock Exchange. Dua tahun kemudian, perusahaan mereka melakukan debut bertajuk “Nexus: The Kingdom of the Winds”.
Perlahan namun pasti, Nexus mengalami perkembangan. Mereka berhasil mendirikan berbagai kantor utama di berbagai negara. Termasuk Nexon Amerika, Nexon Korea dan Nexon Eropa. Tak hanya itu, mereka juga memiliki 17 cabang. Ada Nexon M, Nexon Communication, Nexon Networks, Neon Studio, dsb. Mereka terkenal sebagai pionir dari industri multiplayer online gaming. Pada tahun 1995, Nexon mengenalkan kita dengan MMORGP grafis perdana, the Kingdom of thw Winds. Selain menawarkan versi gratis, mereka juga memiliki versi berbayar berupa item virtual, misalnya penyesuaian avatar atau binatang peliharaan.
Sukses dengan Kingdom of Winds di tahun 1996, karya lain bermunculan. Sebut saja Dark Ages: Online Role-Playing, Elemental Saga, QuizQuiz, Elancia dan Shattered Galaxy. Salah-satu yang paling sukses yaitu MapleStory, yang dirilis di Korea. Atau, kita juga bisa memasukkan games popular lainnya, seperti Dungeon&Fighter. Penghasilan mereka mencapai 1,446 milyar dollar atau setara dengan 19,52 trilyun rupiah, dengan pertumbuhan perusahaan -2.
Video diatas merupakan game Dragon nest yang salah satu keluaran Nexon. Dan di video itu adalah char ane :D.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar